1, 0, 10. Angka ini sangat akrab dalam kehidupan kita, tetapi apakah saudara menyadari hakikat hikmah dan filsafat yang terkandung dari angka-angka tersebut. Angka 1 sebagai simbol mewakili “ada”. Sedangkan angka 0 adalah simbol perwakilan dari “tiada”.
Lalu apa hubungannya dengan angka 10? Dalam kehidupan sehari-hari terutama dalam sistem penilaian dikehidupan sehari-hari, angka 10 dalam skala 1-10 adalah angka tertinggi, sebagai simbol nilai sempurna. Dalam sistem binary, angka 10 berarti genap, atau bernilai 2.
Secara filosofi, hikmah yang terkandung adalah bahwa keberadaan sesuatu baru dinilai bermanfaat jika dapat mengisi kekosongan, menutupi kekurangan. Tanpa nilai manfaat, keberadaan sesuatu hanya nilai diatas kertas, hampa tanpa makna.Itulah sebabnya angka 9 dalam sistem penilaian seperti rapot, scoring, bukan nilai tertinggi, karena belum sempurna, belum dapat mengisi kekosongan atau kekurangan secara utuh.
Sekali lagi, angka tertinggi adalah perpaduan angka awal dan simbol keberadaan adalah 1, dan simbol kosong adalah 0. Sebuah simbol sirnanya kekosongan dan kekurangan oleh keberadaan sesuatu nilai sebuah manfaat.
Semakin banyak angka 0 yang dapat diisi oleh sebuah angka 1, semakin tinggi nilainya. Dalam system keuangan dan penilaian materi, tentu 1 dengan 0 sebanyak 6 digit (baca 1.000.000 (sejuta)) lebih bernilai ketimban 1 dengan 0 sebanyak 3 digit (baca 1.000 (seribu)). 1 miliar tentu lebih bernilai ketimbang 1 juta, 1 triliun tentu lebih tinggi daripada 1 miliar, dan begitu seterusnya.
Pada akhirnya nilai kehidupan kita adalah seberapa jauh keberadaan kita memberi manfaat, mulai dari sendiri, keluarga, saudara, rekan, lingkungan sekitar, masyarakat, bangsa dan negara serta agama kita. Ya, kita harus berusaha seperti sebuah angka 1 mengisi sekian digit angka 0 dibelakangnya.
Last, but not least, saya jadi teringat tutur kata seseorang yang sukses menjadi rahmat bagi sekalian malam semesta, Nabi Muhammad saw, yaitu "Sebaik-baik manusia diantaramu adalah yang paling banyak manfaatnya bagi orang lain " (HR. Bukhari).
Semoga kita bisa berlaku seperti angka 1 yang mengisi banyak angka 0.
by : permainankata
Traffic
Tentang Blog Ini
"Blog ini saya buat dengan tujuan sebagai pengingat bagi saya dan keluarga tentang apa yang saya temukan ketika klik sana klik sini di berbagai halaman web atau blog banyak orang yang luar biasa. Sesuatu yang saya anggap berguna. Blog ini sebenarnya hanya untuk keluarga tetapi apabila ada yang tidak sengaja ketemu blog saya ya silahkan di baca atau mau di copy karena isinya juga dari hasil copy sana sini. Namun jika kebetulan artikel yang ada di blog saya milik pengunjung dan tidak berkenan untuk di pasang di blog ini, saya sangat mohon maaf dan silahkan inbox saya supaya artikelnya bisa saya hapus dari blog ini. Di setiap tulisan juga saya sertakan alamat dimana saya menemukan dan mengcopy artikelnya"
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Facebook Profile
Popular Posts
-
Artikel Tentang Kesehatan - Sesak napas , biasanya muncul secara tiba-tiba atau mendadak, Sesak Nafas adalah salah satu gejala dari su...
-
1, 0, 10. Angka ini sangat akrab dalam kehidupan kita, tetapi apakah saudara menyadari hakikat hikmah dan filsafat yang terkandung dari an...
-
Resep tradisional kunyit yang sangat terkenal adalah resep berbagai olahan kunyit untuk perawatan bayi. Resep tradisional tersebut t...
-
Ahmad-Saud-Qaaf.mp3, Download (10.2MB) Ahmad-Saud-An-Naba-dan-An-Naaziaat.mp3, Download (9.6MB) Ahmad-Saud-Al-Mulk.mp3, Do...
-
Rasulullah adalah sosok suami yang paling mesra terhadap istri-istrinya. Berikut beberapa tips untuk menjaga kemesraan yang dikompi...
Link List
Categories
asma
(2)
Bronkhitis
(1)
Buah Hati
(3)
bunga kenanga
(1)
cara-cara
(4)
diabet
(3)
diabetes
(3)
herbal diabates
(3)
Hijau
(2)
INDAH
(8)
Kesehatan
(32)
Kisah hidup
(15)
kunci rumah tangga
(3)
Malaria
(1)
manfaat kunyit
(1)
Motivasi
(32)
obat diabetes
(3)
Panduan
(12)
pemimpin yang baik
(3)
penawar racun
(1)
pidato wisudawan
(1)
racun tumbuhan
(1)
rahasia matematika
(1)
Renungan
(25)
sesak nafas
(2)
tumbuhan beracun
(1)
tutorial
(2)
0 comments:
Post a Comment